RSS

LKS KELANGSUNGAN MAHLUK HIDUP

Pernahkah kalian berpikir, mengapa dinosaurus punah? Mengapa burung Cendrawasih
banyak ditemukan di hutan Papua, tidak di hutan-hutan Pulau Jawa? Mengapa burung
pipit berbeda makanannya dengan burung kolibri? Mengapa belalang berwarna hijau lebih
banyak ditemukan di lapangan rumput daripada belalang warna coklat? Apa tujuan bunglon
mengubah warna tubuhnya? Itu semua diakibatkan adanya usaha dari makhluk hidup itu
sendiri untuk dapat bertahan terus hidup, yaitu dengan cara adaptasi dan reproduksi. Alam
juga ikut andil dalam pemilihan makhluk hidup yang hidup di dalamnya yaitu dengan
seleksi alam.
Dalam bab ini akan kita pelajari bersama mengenai kelangsungan hidup organisme yang
di dalamnya akan dibahas mengenai adaptasi, seleksi alam dan perkembangbiakan. Untuk
mengawalinya mulailah dengan Kegiatan Penyelidikan.
Kelangsungan
Hidup Organisme
Sifat Zat Kegiatan Penyelidikan
LANGKAH KERJA
Membandingkan Tipe-tipe biji
1. Sediakan berbagai macam biji yang dapat kamu jumpai, misalnya biji pepaya, kacang
hijau, kedelai, jagung, kapas atau yang lainnya, yang terdapat di daerahmu.
2. Gunakan lup untuk mengamati masing-masing biji secara seksama. 

3. Di dalam Jurnal IPA-mu, buatlah daftar ciri-ciri yang berhasil kamu identifikasi.
4. Rumuskan pula persamaan dan perbedaan yang ada dari tiap-tiap biji tersebut.

5, Buatlah kesimpulan

sumber http://download.bse.kemdikbud.go.id/fullbook/20080724125454.pdf
 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...